Tips Desain Interior Untuk Rumah Mungil

Posted by: DudehUpdated at : 7:35 PM
Konsep desain interior untuk sebuah rumah mungil yang tidak memiliki ruang yang luas bisa dimulai dengan memilih perencanaan rumah yang tepa...
Konsep desain interior untuk sebuah rumah mungil yang tidak memiliki ruang yang luas bisa dimulai dengan memilih perencanaan rumah yang tepat guna dan perawatannya yang mudah. Misalnya, untuk mengatasi keterbatasan ruang, Kita bisa mencoba untuk mengintegrasikan dua buah ruangan yang terbuka dan meminimalkan penggunaan dinding sebagai sekat antar ruang untuk membuat ruangan terasa lebih luas.

Meskipun demikian, memiliki rumah mungil tidak harus membuat pemiliknya dengan serta merta menghilangkan keinginannya untuk membeli berbagai perabotan dan furnitur, yang diduga dapat mempersempit ruangan di dalam rumah.


Ada beberapa cara untuk membuat sebuah rumah kecil tetap terlihat tampil gaya dan terasa luas, yaitu dengan memaksimalkan fungsi dari furnitur interior ruangan. Ini berarti bahwa Anda disarankan untuk memilih furnitur yang dapat digunakan untuk berbagai keperluan ( multi fungsi ). Untuk mengatasi sempitnya ruangan sebuah rumah mungil menggunakan furnitur sekaligus sebagai partisi di dalam ruangan mungkin adalah solusi yang terbaik. Furnitur yang kita gunakan sekaligus sebagai Partisi bisa dalam bentuk lemari multi fungsi ataupun rak sebagai sekat antar dua ruangan yang terbuka.

Di ruang tamu, untuk menjaga barang-barang yang Anda simpan di lemari tidak langsung terlihat dari luar, anda bisa menggunakan kaca buram sebagai pintu lemari tersebut. Pilihlah sofa yang dapat menampung empat orang, dan tempatkan meja tamu kecil tepat di depan sofa. Untuk membuat kamar tidur terasa lebih lega, Anda dapat mengintegrasikan lemari menempel ke dinding. Selain efektif untuk menghemat banyak ruang, juga dapat membantu Anda menghemat lebih banyak uang. Pilih tempat tidur yang memiliki ruang penyimpanan built-in untuk menyimpan berbagai barang barang yang ada di kamar tidur.

Dapur kecil dapat diatasi dengan menghadirkan kitchen set yang sengaja cocok dengan tema dapur, sehingga akan menyajikan suasana yang harmoni. Dengan sentuhan kreativitas, sebuah rumah kecil bisa tampil cantik dan bergaya.
Title : Tips Desain Interior Untuk Rumah Mungil
Description : Konsep desain interior untuk sebuah rumah mungil yang tidak memiliki ruang yang luas bisa dimulai dengan memilih perencanaan rumah yang tepa...